Mendekati Agustusan, Kesatria Mayangkara Ajak Anak-anak Papua Nyanyi Lagu Kebangsaan

    Mendekati Agustusan, Kesatria Mayangkara Ajak Anak-anak Papua Nyanyi Lagu Kebangsaan
    Foto: Saat Satgas Pamtas Mobile RI-PNG Yonif 503/Mayangkara Koops Habema bersama anak-anak nyanyikan berbagai lagu kebangsaan di Pos Kotis, Kota Kenyam Kabupaten Nduga Papua. Kamis (08/08/2024).

    NDUGA - Satgas Pamtas Mobile RI-PNG Yonif 503/Mayangkara Koops Habema bersama anak-anak nyanyikan berbagai lagu kebangsaan di Pos Kotis, Kota Kenyam Kabupaten Nduga Papua. Kamis (08/08/2024).

    Menyanyikan lagu-lagu kebangsaan Indonesia yaitu menandakan persatuan serta kecintaan terhadap Negara dan Bangsa Indonesia.

    Kesatria Mayangkara mengajak anak-anak yang sedang bermain di Pos Kotis bernyanyi lagu-lagu kebangsaan untuk menyambut dan memeriahkan HUT Republik Indonesia Ke-79, "Ade-ade siapa yang bisa nyanyi lagu 17 Agustus??" tanya Praka Hendro salah satu Kesatria Mayangkara.

    Dengan semangat anak-anak menjawab, "Saya bisa, saya bisa". Senang riang Kesatria Mayangkara bersama anak-anak menyanyi bersama diiringi gitar alat musik yang ada di Pos.

    Selain memeriahkan untuk menyambut hari Kemerdekaan, kegiatan tersebut juga menghibur anak-anak yang sedang bermain di sekitar Pos.

    Sesuai menyanyi anak-anak juga diberi hadiah mainan, permen, dan jajan oleh Kesatria Mayangkara, sebagai bentuk apresiasi sederhana atas antusias mereka menyanyikan lagu-lagu Kebangsaan Indonesia.

    nduga papua
    Jurnalis Agung

    Jurnalis Agung

    Artikel Sebelumnya

    Jumat Berkah, Satgas Yonif 323 Buaya Putih...

    Artikel Berikutnya

    Satgas Yonif 6 Marinir Berbagi Kepada Sesama...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Kekuasaan, Kesempatan untuk Berbuat Baik atau Kezaliman yang Menghancurkan
    Satgas Yonif 6 Marinir Rayakan HUT ke-79 dengan Patroli dan Layanan Kesehatan untuk Warga Papua
    Hope and Help Hand-in-Hand: 323 Task Forces Deliver Essential Aid to Kondokwe Village, Strengthening Bonds in Papua
    From Soldiers to Friends: Heartfelt Moments as 509 Task Forces Embrace Puyagiya Village’s Next Generation in Papua
    Bridging Hearts at the Edge of the Nation: Indonesian Marines Foster Unity with Tomonsatu Village in Peace Mission for Papua

    Ikuti Kami